Pada hari Kamis, 8 Desember 2022 telah dilaksanakan kegiatan Penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Tahun Anggaran 2023 dan Persiapan Penyusunan Laporan Keuangan UAKPA. Kegiatan dihadiri oleh Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) satuan kerja di wilayah kerja KPPN Timika. Kegiatan ini juga merupakan salah satu rangkaian acara peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia yang jatuh pada tanggal 9 Desember 2022. Pada kegiatan ini dilakukan penandatanganan Pakta Integritas secara simbolis oleh KPA yang hadir pada acara tersebut.
Penyerahan DIPA dilakukan secara langsung oleh Kepala KPPN Timika, Bapak Iwan Megawan. DIPA merupakan dokumen yang penting sebagai acuan dalam pelaksanaan anggaran di tahun 2023 untuk pelaksanaan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. APBN 2023 diarahkan untuk meningkatkan produktivitas nasional dan menjaga keberlanjutan keuangan negara di tengah ketidakpastian perekonomian global, dengan tetap mengoptimalkan peran APBN sebagai instrumen untuk melindungi masyarakat. Pada kegiatan ini juga diadakan penghargaan keapda satuan kerja sebagai bentuk apresiasi atas kerja sama yang baik, KPPN Timika menyerahkan penghargaan dalam kategori Capaian IKPA Terbaik (Triwulan III 2022), Penyampaian LPJ Periode November Secara Cepat dan Tepat dan Jumlah Transaksi Digipay Tertinggi.
Di penghujung acara, kegaitan ditutup dengan foto bersama dengan memegang banner Hakordia sebagai wujud komitmen KPPN Timika dan mitra kerja dalam pemberantasan korupsi.